5/5 - (2 votes)

Pesona keindahan pantai selatan selalu identik dengan pasirnya yang berwarna putih bersih, kejernihan airnya yang berwarna kebiruan, dan tebing batu karangnya yang menjulang. Ketika berlibur ke pantai maka pemandangan tersebut yang banyak dicari oleh para wisatawan. Berbeda ketika berkunjung ke Bukit Pengilon, karena para wisatawan akan disuguhkan dengan pemandangan yang berbeda.

Bukit Pengilon merupakan salah satu tempat wisata yang ada di Kabupaten Gunungkidul yang terkenal sebagai primadonanya pantai pasir putih. Para wisatawan akan disuguhkan eksotisme padang rumput nan luas dengan pemandangan berupa air laut dengan ombaknya yang bergulung-gulung di pantai lepas. Tak heran tempat wisata ini pun menjadi primadona baru di Gunungkidul yang seringkali menjadi satu paket dengan paket wisata jogja 3 hari pantai lainnya.

Menikmati Panorama Keindahan Alam Bukit Pengilon

Pesona Wisata Bukit Pengilon

Ketika berada di atas Bukit Pengilon ini, para pengunjung yang datang dapat menikmati pemandangan berupa gugusan Pantai Wediombo dan Pantai Watu Lumbung. Bukit ini didominasi hijaunya padang rumput yang begitu indah dipandang mata dengan beberapa spot pemandangan berupa lading warga. Selain itu, Bukit Pengilon merupakan bagian dari Gunung Purba Batur yang jutaan lalu merupakan gunung aktif di kawasan ini.

Baca juga, Bukit Cumbri Wonogiri

Bukit Pengilon juga sering dijadikan tempat untuk menghabiskan malam di pinggir pantai dengan mendirikan tenda. Panorama keindahan berupa warna oranya ketika sunset dan hangatnya sinar matahari ketika sunrise dapat dirasakan di atas bukit ini. Berpiknik ria bersama keluarga sambil menggelar tikar dan menikmati hidangan yang dibawa rumah pun akan menjadi momen yang menyenangkan.

Pemandangan lain yang tidak kalah indahnya adalah air terjun dari atas bukit yang langsung jatuh ke air laut yang disebut Banyu Tibo. Untuk bisa sampai di atas puncak bukit dan melihat semua panorama keindahan yang ada, para wisatawan harus berjuang dengan melewati jalanan yang hampir berada di pinggir jurang. Para wisatawan diharuskan untuk berhati-hati selama trackingmeskipun terdapat alat bantu berupa pagar bambu sebagai pengaman.

Fasilitas yang Tersedia di Bukit Pengilon

Para wisatawan yang datang dapat menikmati pemandangan laut lepas hingga batas cakrawala sambil memanfaatkan fasilitas-fasilitas yang disediakan seperti berikut ini:

  • Tempat duduk sebagai tempat istirahat dan lokasi spot foto
  • Camping ground
  • Warung makan
  • Jembatan bambu yang di bawahnya mengalir Pantai Banyu Tibo yang dipenuhi karang

Rute dan Lokasi Wisata

Wisata Bukit Pengilon Jogja

Bukit Pengilon ini berada di Dusun Ngelo, Balong, Girisubo, Gunungkidul dan dapat ditempuh dalam waktu kurang lebih 2 jam dari pusat Kota Jogja. Sangat disarankan untuk menggunakan kendaraan pribadi menuju tempat wisata ini karena tidak ada kendaraan umum yang tersedia. Bagi wisatawan yang datang dari luar kota bisa memanfaatkan jasa sewa mobil jogja atau sewa motor yang biasanya disediakan agen tour & travel.

Lihat Google Map

Baca juga, Kalibiru Kulonprogo

Rute yang bisa dilewati untuk bisa sampai di tempat ini adalah dari pusat Kota Jogja – melewati Ringroad Jalan Wonosari – menuju Piyungan hingga Wonosari – belok kanan setelah melewati Amigo – lurus terus menuju Jalan Baron – belok kiri di pertigaan Mulo – lurus terus hingga Jepitu – ambil arah kanan di pertigaan Jepitu menuju Pantai Wediombo – masuk TPR Pantai Wediombo – belok ke kanan ke arah Pantai Watu Lumbung – ikuti jalan hingga melewati lading penduduk – ambil arah kiri – sampai di parkiran pantai Watu Lumbung – naik dan jalan kaki menuju atas Bukit Pengilon.

Harga Tiket Masuk

Untuk memasuki kawasan wisata Bukit Pengilon, para pengunjung yang datang harus menyiapkan budget dengan rincian sebagai berikut:

  • TPR Pantai Wediombo: Rp 5.000,00 per orang
  • Parkir motor: Rp 3.000,00
  • Parkir mobil: Rp 10.000,00
  • TPR Pantai Banyu Tibo: Rp 2.000,00 per orang
  • TPR Bukit Pengilon: Rp 2.000,00 per orang

Jika ingin menginap di dekat Bukit Pengilon, tak perlu khawatir karena tersedia banyak penginapan mulai dari villa hingga hotel bintang lima. Harga sewa per kamar yang ditawarkan di penginapan sekitar tempat wisata ini berkisar mulai dari Rp 200.000,00. Nah, kapan lagi bisa mendapatkan pemandangan paket lengkap seperti di Bukit Pengilon ini?